Senin, Desember 23, 2024

Latest Posts

7 Film dan Drama Korea yang Bercerita tentang Indahnya Cinta Pertama (part 1)

Ada yang bilang kalau cinta pertama itu tidak akan pernah berhasil, apakah kalian salah satu yang percaya dengan tahayul tersebut? Eits, tapi tidak dengan film dan drama Korea yang akan Mimin sebutin di bawah ini loh.

Walaupun harus melalui perjalanan yang berliku, namun ke 7 judul film dan drama berikut ini membuktikan bahwa cinta pertama itu tetap bisa menghasilkan ending yang bahagia. Bertepatan dengan hari valentine yang sebentar lagi akan datang, berikut Mimin mau kasih rekomendasi nih, film sama drama yang mungkin bakalan ngingetin chingu sama cinta pertama kalian. Awas jangan baper ya!

Longing Heart/My First Love

Longing Heart/My First LoveYang terbaru ada drama dari OCN yang punya judul Longing Heart/My First Love yang diangkat dari sebuah webcomic. Dibintangi oleh pentolan member CN Blue, Longing Heart bercerita tentang seorang guru matematika yang bernama Kang Shin Woo (Lee Jung Shin) yang hidup menyesal karena tidak mengakui perasaannya pada Han Ji Soo (Lee Yeol Eum), seorang temannya di sekolah menengah atas. Sebuah peristiwa aneh kemudian mengirimnya kembali ke masa lalu, di mana dia bertemu dan harus bersaing dengan dirinya yang lebih muda (Seo Ji Hoon) untuk mendapatkan cinta pertamanya.

Angel Eyes

Angel EyesDibintangi oleh dua nama besar yaitu Go Hye Sun dan Lee Sang Yoon, Angel Eyes adalah cerita cinta pertama yang sangat tragis namun juga indah. Park Dong Joo jatuh cinta pada seorang gadis buta bernama Yoon Soo Wan, begiitupun sebaliknya, namun karena masalah keluarga keduanya harus berpisah. 12 tahun kemudian keduanya bertemu kembali saat Dong Joo telah menjadi seorang dokter dan Soo Wan sudah bisa melihat kembali setelah operasi transplantasi mata.

Finding Mr. Destiny

Finding Mr. DestinyTahu gak sih kalian kalau film ini adalah film dimana ahjussi kita bersama alias Gong Yoo digosipkan pernah cinlok bersama lawan mainnya dan akhirnya menjomblo sampai sekarang? Filmnya sendiri bercerita tentang Seo Ji Woo (Im Soo Jung) yang bertemu dan kehilangan cinta pertamanya di India. Dia lalu mempekerjakan penyidik Han Gi Joon (Gong Yoo) untuk mencarinya, hmm, tapi ternyata cinta pertamanya itu gak jauh loh.

Once Upon a Time in High School

Once Upon a Time in High SchoolDrama klasik tentang indahnya cinta pertama dan persahabatan di sekolah. Once Upon a Time in Highschool adalah kisah seorang siswa pindahan pemalu dan kaku Hyun Soo (Kwon Sang Woo) yang kemudian menjadi teman baik dengan Woo Sik (Lee Jung Jin) melalui baseball dan juga idola bersama Bruce Lee. Persahabatan mereka lalu berubah ketika keduanya sadar mereka sama-sama menyukai siswi bernama Eun Ju (Han Ga In).

Baca juga: 6 Drama Korea Tayang Februari 2018

Nah itu dulu film dan drama yang bercerita soal cinta pertama. Nantikan part 2-nya ya!

Latest Posts

Don't Miss