Kamu suka ketawa atau b aja sih sama becandaan ala bapak-bapak yang garing dan receh gitu? FYI, idol-idol Kpop ini suka punya becandaan yang kayak gitu lo! Hmm, apakah hal tersebut semacam bakat khusus yang mereka miliki ya?
Jin BTS
Kakak tertua di BTS ini terkenal dengan guyonan bapak-bapaknya yang luar biasa, dan para member sering menjadi korban dari permainan kata-katanya.
Suho EXO
Member EXO biasanya nggak tahan dengan becandaan leader mereka ini, tapi semua yang keluar dari mulut Junmyeon adalah konten yang berkualitas. Dia selalu memiliki permainan kata di pikirannya dan siap untuk melemparnya kapan aja!
Wonwoo SEVENTEEN
Wonwoo beruntung punya 12 member lain di sisinya, karena akan selalu ada seenggaknya satu orang yang ketawa dengarin becandaannya yang garing. Puisi-puisi dan kata-kata akrostik adalah keahliannya, dan wajahnya yang bangga setelah berbagi jokes adalah kelucuan yang sebenarnya!
Onew SHINee
Saat SHINee hadir di “Radio Star,” mereka curhat bahwa Onew suka banget berbagi guyonan ala bapak-bapak yang garing banget. Bahkan waktu dia dioperasi dan nggak bisa menggunakan suaranya, dia pun mengetik guyonananya di hapenya dan menunjukkannya kepada yang lain! Sungguh sebuah dedikasi!
Jeno NCT
Jeno bangga dengan gelarnya sebagai “yang nggak lucu” di NCT. Para member sangat terbiasa dengan becandaannya yang ngebosanin hingga mereka benar-benar kaget saat Jeno secara nggak sengaja mengatakan sesuatu yang lucu.
https://twitter.com/frostyjeno/status/1013106795491962880
Mark GOT7
Pernah nggak sih dengerin becandaan yang ngeselin tapi diulang-ulang terus? Begitulah becandaan Mark!
Solbin LABOUM
Solbin bisa bikin becandaan kata-kata dari hampir setiap kata yang dikatakan orang lain. Bahaya banget!
Bonus: Jin dan Solbin beraksi bareng dalam berbagi jokes bapak-bapak. Combo!
Becandaan siapa nih yang paling garing dan receh menurut kamu?
Baca juga: 10 Becandaan Yang Cuma Bisa Dimengerti Sama Anak Kpop