Nama DAY6 semakin melambung akhir-akhir ini. Band yang bernaung di JYP Entertainment tersebut punya 5 member yang jadi idaman para Kpopers karena visual dan talentanya.
Sebagai grup populer, salah satu hal yang pasti bikin fans penasaran dari mereka tentu aja tipe ideal alias tipe cewek idaman mereka. Ya, siapa tahu kan ada yang sesuai dengan ciri-ciri kamu? Berharap dikit boleh lah ~ Kekekekekek.
Coba yuk cek ciri-ciri tipe ideal mereka berikut ini!
YoungK
Seseorang yang bisa tertawa lepas dan nggak jaim dengan menutup mulutnya, seseorang yang percaya diri, dan seseorang yang menurutku menarik. Menarik apa? Menarik becak? Kkkkkk.
DoWoon
Seseorang yang easy going dan terasa seperti teman. Wah nyari pacar apa teman sih sebenernya?
Sungjin
Seseorang yang seperti ibunya dan percaya dengannya. Hmm, yang udah ibu-ibu?
Jae
Seseorang yang mungil, lemah, dan cute. Aduh ini sih Mimin banget! <3 *ngarep*
Wonpil
Seseorang yang yakin dengan mimpi dan harapannya. Tapi nggak yakin sama kamu nggakpapa dong berarti? Hehehe.
Wah, kamu kira-kira sesuai sama tipe idamannya siapa nih guys?
Baca juga:
Ini Dia, Tipe Cewek Ideal Member Seventeen!
Ini Dia Tipe Ideal Para Member BTS!
Sumber: (1)