Selasa, April 30, 2024

Latest Posts

5 Selebriti Cowok yang Punya Kebiasaan Berhemat

Menjadi selebriti terkenal dengan harta berlimpah ternyata nggak membuat oppa-oppa ini punya gaya hidup yang selalu berfoya-foya. Dengan kerendahan hatinya, mereka melakukan berbagai hal yang mampu menghemat pengeluarannya. Catet ya, mereka bukannya pelit, cuma HEMAT!

Yup, karena untuk apa juga boros meski banyak uang? Kesuksesan di dunia hiburan nggak bisa diprediksi bakal sampai kapan kan? Bisa aja hari ini banyak uang lalu karena suka hambur-hamburkan uang untuk hal nggak penting, besok-besoknya jadi miskin lagi.

Nah maka dari itu, bisa dicontek nih tips hidup hemat dari 5 selebriti ganteng berikut ini ~

Kim Jong Kook

Saat hadir dalam acara “My Ugly Duckling” di SBS, penyanyi sekaligus bintang variety show ini membagikan tips berhemat yang ia dapatkan dari ayahnya dulu. Caranya yaitu, ia hanya menggunakan AC di rumahnya sekali atau dua kali dalam setahun dan membagi tisu toilet agar bisa digunakan kedua sisinya. Ia juga menggunakan sikat gigi sampai bulu-bulunya mulai rontok.

Key SHINee

Sebagai seorang fashionista, Key ternyata punya trik khusus agar tetap hemat meski sering bergonta-ganti warna rambut. Karena mewarnai rambut di salon dianggapnya sangat mahal, maka ia pun melakukannya sendiri di rumah. Dan kini pun ia pun telah andal dalam melakukan hal tersebut. Wah, Key bisa buka salin sendiri tuh kayaknya.

Lee Je Hoon

Sosok aktor terkenal ini diketahu dalam berbagai fotonya, hampir selalu menggunakan jaket yang sama. Suatu hari doi pernah mengaku bahwa ia jarang membeli baju dan suka memakai yang itu-itu aja. Biar nggak ribet milih gitu kayaknya ~

Lee Joon

Lee Joon menghemat uangnya dengan makan makanan yang telah disiapkan agensinya dan memakai baju yang diberikan oleh fans-fansnya. Setelah mengumpulkan uang dengan cara tersebut, ia kemudian menyumbangkannya untuk para keluarga korban kapal Sewol. Sangat bijaksana ya guys.

Park Bo Gum

Selebriti sekelas Park Bo Gum mengaku masih sering menggunakan kereta saat bepergian dibanding naik mobil. Tentu aja hal itu dikarenakan naik kereta lebih murah dibanding beli mobil pribadi.

Nah itu dia selebriti cowok yang punya kebiasaan berhemat. Kita harus hemat juga ya guys, biar kayak oppa-oppa di atas.

Baca juga: 6 Legenda Miss Korea yang Wajib Kamu Ketahui

Latest Posts

Don't Miss