Kamis, Januari 16, 2025

Latest Posts

9 Lagu K-Pop Yang Mengajarkan Kita tentang Penerimaan Diri

Musik bukan cuma sarana buat mendapatkan hiburan. Musik yang terdiri dari nada-nada, visual, dan lirik-liriknya, menjadi satu paket yang bikin kita mendapatkan sensasi saat mendengarkan maupun menontonnya. Khusus untuk lirik, banyak lirik lagu Kpop yang mengajarkan kita banyak hal. Di bawah ini, Inikpop sudah menyiapkan 9 lagu Kpop yang mengajarkan kita tentang menerima diri sendiri!

Zico – Extreme

Dalam lagu berjudul Extreme ini, Zico memberikan pesan bahwa it’s okay untuk menjadi diri sendiri. Kita tidak perlu menjadi orang lain, dan bangga dengan siapa diri kita yang sebenarnya.

Stray Kids – Grow Up

Dalam lagu Grow Up ini, Stray Kids menyampaikan pesan bahwa terjatuh atau gagal bukanlah sesuatu yang buruk. Kita harus bisa belajar dari kesalahan, dan bergerak maju adalah bagian dari proses menuju kedewasaan (grow).

MAMAMOO – Yes I Am

Dalam lagu Yes I Am ini, MAMAMOO ingin berpesan jika kepercayaan diri adalah hal yang utama. Dalam liriknya dengan tegas MAMAMOO menyampaikan soal keinginan mereka untuk jadi diri sendiri dan dibandingkan dengan keinginan orang lain. Tentu saja, pilihannya adalah menjadi diri sendiri.

Amber Liu – Get Over It

Dalam lagu ini Amber memberitahu kita bagaimana realitas di sekitar kita adalah orang-orang dikendalikan oleh hierarki atau sejumlah orang yang punya kekuasaan. Amber berpesan dalam lagunya bahwa kita harus melepas lingkaran setan ini dan menjalani hidup kita sendiri.

B.A.P – Honeymoon

Meski judulnya bulan madu, bukan berarti lagu ini berisi tentang sepasang suami istri yang sedang berbulan madu. Justru, lagu ini berpesan jika kita harus memperlakukan diri kita sendiri seperti kita sedang berbulan madu. Membuat diri kita bahagia dan bersenang-senang untuk diri kita sendiri. Pesan yang sangat kuat dan unik ya guys.

BTS – Answer: Love My Self

Dari judulnya sudah sangat jelas kalau BTS tengah berpesan bahwa kita harus mencintai diri kita sendiri. Hal itu bahkan lebih utama daripada mencintai orang lain. Jika mencitai orang lain malah melukai diri sendiri, makan sebaiknya kita mencintai diri sendiri terlebih dulu.

CL – The Baddest Female

Dalam lagu ini CL menyampaikan jika kita harus mencintai setiap sisi diri kita. Termasuk sisi badass kita. Segan!

IU feat G-Dragon – Palette

Dalam lagu ini, IU ingin berpesan bahwa usia tidak akan menahanmu untuk melakukan apapun yang kamu inginkan.

GOT7 – Just Right

Kayaknya lagu GOT7 yang satu ini memang harus masuk dalam list. Lagu ini menceritakan tentang bagaimana kita tidak perlu mendengarkan omongan orang.

Sumber: (1)

Latest Posts

Don't Miss