Senin, Desember 16, 2024

Latest Posts

Cerita Tentang Manusia di Film Horror Stories 3

Buat yang suka film fiksi yang futuristik, sepertinya film berjudul Horror Stories 3 ini bakal pas buatmu. Apalagi yang tentang teknologi di zaman serba robot. Tontonan ini bakal masuk dengan seleramu.

FilmĀ Horror Stories 3 ini dirilis di bioskop pada awal Juni 2016 lalu. Genre horornya terasa banget selama 94 menit cerita berjalan. Film ini adalah sekuel yang melanjutkan cerita di Horror Stories 1 dan Horror Stories 2. Penasaran dengan kisahnya?

Kim Soo Ahn sebagai anak dari Mars

foto via hancinema.net

Cha Ji Yeon sebagai Android

foto via hancinema.net

Pada 2416, Bumi sudah hancur. Manusia berbondong-bondong lari ke Mars. Sedangkan makhluk asli Mars terusir karena ulah jahat manusia. Gadis yang bertahan mencoba kabur ke galaksi lain dan akhirnya dia bertemu Android. Dikira manusia, di gadis ini meyakinkan kalau dirinya adalah makhluk lain.

foto via hancinema.net

Gadis Mars ini menceritakan cerita tentang kekejaman manusia. Dia menceritakan Android tentang cerita manusia di masa lalu yang keji. Pertama dimulai dari masa kerajaan lawas saat ada manusia yang berhubungan dengan manusia serigala.

foto via hancinema.net

Setelah itu, diceritakan juga tentang hal horor yang terjadi saat ada sepasang manusia sedang mengendarai mobil. Saat lewat jalan tol, mereka berdua terganggu dengan keberadaan truk yang berkendara dengan ceroboh. Tak disangka, pengemudi truk itu yang membuat dua orang ini nyaris celaka.

foto via hancinema.net

Setelah itu, masih ada cerita terakhir tentang robot yang membantu kehidupan manusia. Berawal ingin mengganti robotnya karena rusak, seorang ibu harus menjalani hari seperti mimpi buruk. robot yang dinonaktifkan kembali hidup dan mengganggu kehidupannya dan anaknya.

foto via hancinema.net

Malapetaka muncul saat dirinya akan menghapus memori robot sebelumnya. Ternyata, ini adalah awal dari hidupnya yang serba modern dan digital.

Ternyata, ketiga cerita itu bisa membuat Android menyelamatkan gadis Mars ini. Dia diberikan tempat baru di sebuah asteroid yang aman. Demi menghindari kejahatan manusia, Android memberikan kehidupan baru untuk gadis ini. Apakah gadis Mars ini bisa hidup bahagia setelah tinggal di tempat baru?

Latest Posts

Don't Miss