Rabu, Desember 25, 2024

Latest Posts

3 Idol yang Menutupi Bekas Luka dengan Tato, Jadinya Keren!

Idol-idol di bawah ini memiliki bekas luka di tubuhnya. Luka tersebut membekas, namun mereka membuatnya menjadi karya seni setelah menutupnya dengan tato. Dan, seperti halnya tato, gambar di tubuh mereka juga punya makna.

  1. Ten (NCT)

Ten NCT memiliki bekas luka berbentuk bulan sabit di dadanya, berukuran sekitar beberapa inci. Beberapa mengira jika Ten pernah melakukan operasi untuk jantungnya, namun sejauh ini Ten belum mengonfirmasi dari mana bekas luka itu berasal.

foto via Koreaboo

Yang dilakukan oleh Ten memang keputusan yang ia buat sendiri, ia mengubah bekas lukanya menjadi karya seni yang indah di dadanya. Sekarang, Ten memiliki tato bulan sabit dekoratif yang indah yang digambar secara strategis di atas bekas lukanya.

Tato itu hanyalah salah satu dari banyak tato yang dimiliki Ten, dia juga memiliki beberapa tato lagi di lengannya (termasuk yang berbentuk bunga sakura dan kupu-kupu).

  1. Minhyuk MONSTA X

Kembali pada tahun 2016, Minhyuk MONSTA X dirawat di rumah sakit dengan cedera ligamen di lututnya. Di samping terapi fisik yang ekstensif, ia juga harus menjalani operasi yang meninggalkan bekas luka di kakinya.

Sekarang, Minhyuk telah menutupi bekas luka di lututnya dengan tato paus yang menakjubkan. Minhyuk pernah mengungkapkan bahwa dia menyukai ikan paus karena ukurannya yang besar mewakili kemampuan untuk membawanya, keluarganya, dan Monbebe bersama ke mana pun dia ingin pergi.

foto via Koreaboo

Minhyuk juga memiliki tato mawar di punggung atasnya, tato itu mewakili cintanya pada dirinya sendiri yang tercermin di cermin.

foto via Koreaboo
  1. Hyolyn

Terakhir adalah mantan anggota SISTAR, Hyolyn. Ketika Hyolyn lahir, dia didiagnosis menderita kanker, sebuah penyakit yang cukup serius untuk anak-anak. Sementara dia berhasil dirawat dengan operasi tak lama setelah ulang tahunnya, dia harus menjalani operasi besar kedua pada usia satu tahun yang meninggalkannya dengan bekas luka besar di perutnya.

Setelah kurang percaya diri karena bekas lukanya, Hyolyn memutuskan untuk menutupinya dengan tato salib yang melambangkan keyakinannya, yaitu Kristen.

Dia juga memiliki banyak tato lain yang menggambarkan agamanya, termasuk kalimat “Berdoa terus-menerus” di pergelangan kakinya, dan “Yosua 1:9” di pergelangan tangannya.

Latest Posts

Don't Miss