Selasa, November 19, 2024

Latest Posts

Produk-Produk Indonesia yang Digemari Selebriti Korea Selatan

Udah tahu dong kalau beberapa tahun terakhir Korea Selatan menjadi fenomena tersendiri lewat Hallyu atau Korean Wave-nya? Bermula dari pesona bidang hiburan yang mereka miliki, kini hampir dipastikan semua sektor bidang di dunia berkiblat pada negeri ginseng ini, daebak!

Sebut saja bidang pariwisata yang diperkenalkan lewat aktor dan aktris K-drama mereka, bidang fashion yang dipopulerkan oleh selebriti seperti G-Dragon, bidang kuliner yang selalu ditampilkan lewat variety show, industri kreatif lewat manhwa (komik) ataupun game online, dan tentu saja bidang musik yang kini sedang mendunia lewat K-pop.

Chingu semua juga pasti secara tidak sadar mengalami wabah ini dong? Jujur aja deh. Eits tapi gimana nih kalau mimin bilang justru malah banyak produk Indonesia yang digemari selebriti Korea Selatan?

Yap, dengan banyaknya konser yang ada di Indonesia, banyak selebriti Korea yang lantas jatuh cinta sama beberapa produk dari Indonesia, baik itu karena pemberian fans maupun memang mereka yang suka sendiri. Penasaran apa aja? Yuk kita cek sama-sama

Batik

Yang Pertama tentu saja pakaian tradisional kebanggaan kita semua yaitu batik. Sudah banyak loh, selebriti Korea yang pakai dan jatuh cinta sama batik. Bahkan mereka memakainya di event skala internasional, contohnya adalah member SNSD di London Fashion Week tahun 2012 lalu.

Dan yang terbaru ada si ganteng Sehun yang memakai batik saat mempromosikan lagu terbaru mereka KO KO BOP, duh mas-nya mau manggung sekalian kondangan kali ya.

Damn, I Love Indonesia!

Clothing line milik mantan host Indonesian Idol, Daniel Mananta juga merupakan salah satu produk pakaian yang digemari oleh selebriti Korea loh. Beberapa idol yang konser di Indonesia seperti Super Junior, 2PM, dan Jay Park terlihat menggunakan produk tersebut ketika menyanyi di atas panggung. Bangga banget pastinya!

Blangkon

Siapa sangka kalau fashion icon seperti GD ternyata pernah memakai blangkon loh! Fotonya bersama Taeyang di bawah ini memperlihatkan kalau topi tradisional asal jawa tengah ternyata bisa dijadikan salah satu aksesoris pakaian yang kece abis!

Peci

Eitss, foto diatas bukan calon presiden sama wakil presiden yang paling baru loh, cuma ada Gary sama Sukjin yang kebetulan dapet hadiah dari Runners Indonesia. Duh tapi kok cocok banget ya sama mereka, udah kayak pemain sinetron religi hehe.

Sendal Swallow

Lagi-lagi ada mas Sehun yang memakai produk Indonesia, dan kali ini doi make sandal swallow. Foto yang sempat heboh tahun 2014 lalu memperlihatkan kalau Sehun dengan antengnya memakai sandal tersebut di bandara. Orang-orang yang lantas ga tahu merek sandal tersebut langsung menganggap kalau itu produk mahal loh, bahkan sampai ada open pre order! Katanya harganya mencapai 200 ribu loh di E-Bay. Wah gak nyangka ya, ternyata produk Indonesia yang digemari selebriti Korea Selatan salah satunya adalah sendal jepit!

Indomie

Beralih ke makanan ada merek mie nasional yang ternyata gak hanya terkenal di benua Afrika aja loh, katanya produk-produknya laku keras juga di Korea Selatan. Salah satu buktinya adalah Yesung Super Junior yang tertangkap membeli sekantong mie tersebut saat pulang konser di Indonesia. Untung gak beli sekardus, bisa-bisa disangka orang mudik kekeke.

Kopi Luwak

Kopi yang asli berasal dari Indonesia ini menggaet Lee Min Ho sebagai brand ambassasor dari Korea. Lewat pemasaran yang ciamik, katanya ekspor kopi luwak ke Korea meningkat tajam loh! Rasa kopi luwak yang khas ternyata digemari oleh masyarakat disana. Hmm, mereka pada tau ga ya proses pembuatannya?

Nah, itu dia produk Indonesia yang digemari selebriti Korea Selatan. Pelajaran yang bisa dipetik dari sini adalah, orang luar aja suka sama produk buatan kita sendiri, masa kita sendiri nggak? Suka sama budaya orang boleh, tapi jangan sampai kita lupa sama budaya sendiri.

Baca juga: 15 Lagu Kpop Akustik yang Adem Banget

Kalau mimin boleh ngutip iklan sih, “Cintailah produk-produk Indonesia” hehe

Latest Posts

Don't Miss