Cowok sekarang harus kelihatan kayak oppa biar bisa menarik perhatian cewek-cewek. Apalagi ceweknya suka Kpop atau Kdrama, beuh, pasti kesengsem deh kalau lihat cowok dengan gaya rambut oppa. So buat cowok-cowok di mana pun kalian berada, cobalah 5 gaya rambut ini biar kalian makin disukai cewek-cewek.
Belah tengah
Belah tengah adalah salah satu gaya paling klasik. Gaya ini pernah populer tahun 90-an tapi tetap relate dengan gaya yang sekarang. Kamu bisa terlihat seperti Nam Taehyun dan selebriti lainnya jika menggunakan gaya rambut membelah lautan ini.
Bikin rambut belah tengah cukup gampang. Gak usah ke salon segala. Kalian tinggal sisir rambut ke arah kiri dan ke arah kanan, sehingga membentuk sebuah garis di bagian tengah-atas kepala.
“the two block”
The twi block adalah sebuah gaya rambut di mana rambut kalian akan diberi poni, namun ada yang panjang dan ada yang pendek. Karena gelombang yang berbeda tersebut, rambut kalian akan terlihat memilih celah atau disebut block.
Salah satu selebriti yang sukses menerapkan gaya ini adalah Kim Won Bin dan juga T.O.P.
The dandy
The dandy adalah salah satu gaya rambut yang paling mudah. Gaya rambut ini hanya dipoles mengikuti kontur kepala kalian. Jadi gak usah disasak atau ditipisin pinggirnya, cukup ikuti jalur kelapa lalu beri sedikit poni di bagian depan. Kalian akan terlihat seperti oppa yang baik hati dan polos.
Gaya rambut bayangan
Gaya rambut bayangan adalah gaya rambut yang bergelombang. Gaya rambut ini cocok banget buat kalian yang bentuk rambut dasarnya adalah ikal. Dengan begitu, kamu tinggal sisir rambut ke kanan, ke kiri, atau ke depan, dan jadilah gaya rambut seperti Lee Jong Suk yang satu ini.
Gaya rambut koma
Koma di sini bukan pingsan terus gak bangun-bangun ya guys. Tapi koma di sini adalah bentuk rambut yang mirip dengan tanda koma. Gaya rambut yang satu ini gak pernah gagal bikin cowok-cowok jadi ganteng. Apalagi kalau balutan bajunya dihiasi dengan jas ataupun blazer yang bisa menambah kegantengan kalian. Dijamin deh cewek-cewek bakal nyamperin duluan.
Baca juga: 15 Gaya Rambut Artis Kpop Paling Unik
Nah itu dia gaya rambut oppa yang wajib kalian coba. Selamat bereksperimen ya guys!