Jumat, April 26, 2024

Latest Posts

Berbeda 180 Derajat, Sorn CLC Juga Bisa Berubah Jadi Fierce Abis

Setelah jadi sorotan K-Popers dengan lagu Black Dress, CLC akhirnya mendapatkan tempat di hati para penikmat musik bergenre ini. Berbeda dengan konsep sebelumnya yang ceria dan colorful, kali ini mereka tampil lebih garang dan mulai menunjukkan kesan seksi dan dewasanya. Soal penampilan, Sorn CLC juga ikutan berubah.

Sebenarnya, girlgroup cetakan Cube Entertainment ini sudah mulai garang sejak di MV Hobgoblin. Sorn juga mulai nggak didandani ala no make-up make-up yang girly. Nah, memang seperti apa sih perubahan 180 derajatnya?

sorn CLCLead vocalist yang lahir 18 November 1996 silam ini pas awal debut masih sering dandan simple dan cewek banget. Kayak dikuncir kuda dengan lipstick pink segar ini.

sorn CLCBahkan dengan rambut blonde kecoklatan dengan konsep boyish, penampilan ini masih menunjukkan sisi feminin dari wanita berkewarganegaraan Thailand ini.

sorn CLCApalagi saat dara muda yang fasih ngomong Bahasa Inggris ini berambut pendek kayak gini, kayak bocah banget ya. Kekeke.

sorn CLCPelan-pelan, member CLC non Korea yang dekat dengan Lisa BLACKPINK dan Bambam GOT7 ini mengubah image-nya. Dari yang polos innocent, jadi lebih garang di MV Hobgoblin. Dia memakai pakaian serba hitam dan lipstick berwarna gelap.

sorn CLCUdah jarang pakai lipstick merah, Sorn CLC lebih sering pakai yang ungu gelap seperti ini saat live perform. Bulu matanya juga cetar banget, pas ‘kan buat jadi lebih fierce.

sorn CLCUntuk mendukung penampilan garangnya, cewek yang juga dekat dengan Yuta NCT ini memilih untuk menghias kukunya dengan nail art ungu. Kali ini lipstiknya dibikin beda nih, merah gelap! Lengkap dengan choker-nya, bikin dia kelihatan lebih rebel.

sorn CLCTapi di depan fans-nya, dia masih bisa terlihat cute. Walau pakai aksesoris yang terkesa garang, dia tetap menggemaskan, apalagi pas menggendong boneka Pikachu ini.

Makin ke sini, dia juga terkesan lebih dewasa. Walau lipstiknya udah segelap anak emo, cat eyeliner-nya bikin auranya lebih mature.

Kalau menurutmu, Sorn lebih pantes tampil dengan konsep apa nih, chingu? Innocent, rebel, atau dewasa?

Baca juga: 5 Aktor Ganteng Korea Usia 20-an yang Masih Underrated

Latest Posts

Don't Miss