Rabu, Januari 15, 2025

Latest Posts

Bergaya Aneh, Pemotretan Baru Aktor Lee Hak Joo Tuai Beragam Reaksi dari Netizen

Pada tanggal 22 Desember, majalah fashion ‘allure Korea’ merilis pemotretan baru dari aktor Lee Hak Joo untuk edisi mendatang mereka. Sementara sebagian besar dari foto menunjukkan boyfriend look dari Lee Hak Joo, salah satu style yang cukup mengagetkan adalah dia memakai one piece dan sepasang sepatu bot panjang.

Lee Hak Joo menunjukkan style untuk mendukung tampilan genderless, yang semakin populer beberapa tahun terakhir ini. Aktor tersebut juga membagikan pemikirannya tentang pemotretan dengan menyatakan, “Aku belajar banyak hal dari berbagai proyek yang telah kukerjakan. Ada saat-saat aku berubah secara drastis ketika aku mendapatkan proyek yang berbeda dari diriku.”

Ia melanjutkan, “Kadang-kadang, aku nggak merasa benar di awal tapi hasilnya bagus. Menurutku pemotretan hari ini seperti itu. Aku nggak peduli jika itu gagal. Apa yang bisa kulakukan?”

Pemotretan baru Lee Hak Joo telah beredar di berbagai komunitas online dan media sosial. Netizen pun telah membagikan pendapat tentang mereka. Beberapa merasa bahwa penampilannya salah dan beberapa berpikir bahwa itu adalah gaya yang tepat karena fashion tidak terbatas pada gender. Beberapa komentar itu berbunyi, “Aku suka lebih suka penampilannya sehari-hari,” “Ini adalah langkah berani dari Lee Hakjoo,” “Ada apa dengan rok itu? Tapi ya, dia bisa memakai apa pun yang dia suka,” dan banyak lagi.

Lahir pada tahun 1989, Lee Hakjoo memulai debutnya pada tahun 2012 melalui film ‘Sweet Sorrow.’ Dia memulai karirnya dengan peran kecil, sebelum membuat namanya besar melalui drama hits seperti ‘Memories of the Alhambra,’ ‘The World of the Married, ‘Private Lives,’ ‘My Name,’ dan banyak lagi.

Apa pendapatmu tentang style Lee Hak Joo dalam pemotretan ini?

Latest Posts

Don't Miss