Senin, September 16, 2024

Latest Posts

Fans Mengungkapkan Kemarahan pada Agensi Lee Chaeyeon Karena Membuat Album Debutnya Terlalu Mirip dengan Album ‘Gasoline’ Key SHINee

Menjelang perilisan album solonya, para fans dari fandom Lee Chaeyeon dan Key SHINee mengungkapkan rasa frustrasi mereka kepada WM Entertainment (agensi Chaeyeon).

Baru-baru ini, sebuah postingan yang merinci dan membandingkan album Lee Chaeyeon yang akan segera dirilis dan album solo terbaru Key ‘Gasoline’ menjadi trending di Korea Selatan. Pada awalnya, pemosting menjelaskan bahwa dari segi tema, konsep mereka tidak selalu sama, karena Chayeon mengambil konsep vampir/Halloween dengan vibe Y2K yang kitsch, sementara Key lebih ke horor yang lebih bernuansa retro film horor asing sekitar tahun 70-an dan 80-an.

Namun, teaser dan gambar album Chaeyeon yang dirilis setelah itu menjadi masalah. Lihat gambar di bawah untuk membandingkan: Album Chaeyeon ada di sebelah kiri, sedangkan album Key ada di sebelah kanan.

Bukan hanya komposisi dan desain teasernya yang terlihat terlalu mirip dengan ‘Gasoline’ milik Key (hingga warna utama: ungu dan hijau, dan font), tapi para fans juga marah melihat bagaimana desain album dan teaser Chaeyeon miliki kualitas sangat rendah dibandingkan dengan milik Key.

Selain itu, para fans mengetahui bahwa menurut orang dalam, WM Entertainment tidak memiliki tim desain internal dalam agensi, dan desain untuk album Chaeyeon dialihdayakan. Kemarahan netizen disebabkan karena mereka berharap bahwa seorang profesional di industri ini memiliki pengetahuan dasar untuk mempelajari album terbaru yang dirilis untuk menghindari plagiarisme. Selain itu, studio desain yang dialihdayakan bahkan memilih album repacked ke-7 SHINee sebagai album paling mengesankan di Q&A Instagram Story mereka tahun lalu, sehingga sulit untuk percaya bahwa mereka tidak tahu tentang album ‘Gasoline’ Key yang baru saja dirilis bulan lalu.

Komentar di bawah postingan berbunyi:

  • “Secara pribadi, aku merasa kasihan pada Chaeyeon. Jadwal debutnya terus kacau, tapi sekarang saat akan segera keluar, ketidakmampuan agensi menyebabkan kontroversi”
  • “Lee Chaeyeon juga menjadi korban dalam hal ini, jadi fandom tidak berkelahi, mereka hanya menyalahkan agensi”
  • “Aku fans Key tapi aku sudah mendukung Chaeyeon sejak Produce, aku benar-benar frustrasi”
  • “Hah?? Menurutku gambarnya semua dari Album Key! Ini terlalu mirip!”
  • “Aku tidak percaya mereka bahkan meniru warnanya, apakah mereka bodoh?”
  • dan banyak lagi.

Sumber: (1)

Latest Posts

Don't Miss