Sabtu, Januari 11, 2025

Latest Posts

Fans Menyukai Jawaban RM Tentang Apa yang Membedakan BTS dari Grup-grup Lain

BTS benar-benar naik ke puncak kesuksesan dan menjadi grup K-pop terbesar di dunia walau memulai karirnya dari agensi kecil-menengah.

Grup global ini terus membuat nama untuk diri mereka sendiri sebagai artis K-pop terbesar setelah memenangkan berbagai penghargaan dan membuat berbagai rekor. BTS mulai mendapatkan pengakuan di luar negeri sekitar tahun 2015, dan popularitas grup terus menyebar ke seluruh dunia.

Baru-baru ini, fans melihat kembali pertanyaan yang dijawab RM kepada seorang fans selama acara fansign. Dalam acara tersebut, fans tidak dapat menghabiskan terlalu banyak waktu dengan idol favorit mereka karena ada ratusan fans lain yang mengantre. Oleh karena itu, sudah menjadi kebiasaan bagi para fans untuk menulis terlebih dahulu pertanyaan-pertanyaan yang harus dijawab oleh sang idol saat mereka menandatangani album mereka.

Seorang fans memposting pertanyaan dari tahun 2017 yang ditanyakan seorang fans lain kepada RM selama acara fansign. Fans tersebut bertanya kepada RM, “Apa satu hal yang kamu banggakan untuk mengatakan bahwa BTS adalah yang terbaik dalam hal ini dibandingkan dengan boy group lain?”

Menanggapi pertanyaan tersebut, RM menulis, “sikap”, menjelaskan sikap yang pantas dari para member. Faktanya, BTS telah menerima banyak cinta atas sikap dan tindakan para member terhadap fans dan satu sama lain.

BTS dikenal sangat jarang terlibat dalam kontroversi dan selalu dipuji atas betapa baiknya mereka memperlakukan para fans dan member mereka. Itu sebabnya K-netizen bahkan menyetujui jawaban RM dan berkomentar:

  • “Sebenarnya, grup yang memiliki member yang sama selama 10 tahun tanpa masalah membuktikan apa yang dia katakan.”
  • “Sangat luar biasa dia bisa mengatakan itu dengan sangat bangga.”
  • “Ini benar-benar luar biasa.”
  • “Aku sangat suka bagaimana mereka setia pada karir mereka selama 10 tahun ditambah tahun-tahun sebagai trainee dan juga mereka tidak menyerah bahkan dalam waktu yang paling sulit.”
  • “Kalian dapat mengatakan bahwa dia memiliki banyak kepercayaan pada para membernya untuk dapat mengatakan itu secara terang-terangan.”
  • “Aku berharap dapat melihat mereka untuk waktu yang lama.”

Sumber: (1)

Latest Posts

Don't Miss