Yoon Jisung muncul sebagai tamu spesial pada episode 27 September dalam talk show KBS ‘Okay? Okay!’ dan membicarakan tentang masa-masa sulitnya dengan dokter Oh Eunyoung. Yoon Jisung mengungkapkan bahwa dia telah menjadi bahan ejekan sejak program audisi (‘Produce 101 Season 2’ Mnet) dan promosi dengan Wanna One.
Idol kelahiran 1991 itu mengungkapkan, “Itu sangat sulit bagiku,” dan berbagi pengalaman pahit yang dia alami selama program audisi, “Selama babak ketiga, kami memiliki segmen yang disebut ‘tes pengenalan’ dan kami dibawa ke pasar Bucheon. Orang-orang datang kepadaku mengatakan ‘Aku penggemar, aku penggemar.’ Jadi, aku menjabat tangan mereka dan berterima kasih kepada mereka. Namun, aku membaca satu komentar di Internet, ‘Yoon Jisung yang ******, sangat senang dan menjabat tanganku ketika aku mengatakan bahwa aku adalah fansnya. Sejujurnya, aku tbahkan tidak menyukainya.'”
Yoon Jisung berkata, “Ketika aku melihat komentar-komentar itu, aku menjadi sangat takut dengan situasi itu.”
Dia kemudian mengungkapkan bahwa orang-orang membencinya karena dia debut lebih lambat dari kebanyakan idol, dan bahwa dia tidak pandai menyanyi, juga tidak tampan. Dia menjelaskan, “Orang-orang akan berkata, ‘dia debut begitu tua, tidak pandai menyanyi, atau tampan, juga tidak pandai menari. Tapi dia debut di nomor 8.’ ‘Siapa dia untuk debut.’ Mereka akan mengatakan hal-hal ini sampai saat kami bubar.”
Yoon Jisung bahkan mengaku bahwa selama promosi dengan Wanna One, ada momen dia memohon kepada CEO untuk mengeluarkannya dari grup. Dia menjelaskan, “Aku menangis sambil memohon pada beliau.” Dia mengatakan bahwa dia tidak ingin menunjukkan kepada orang-orang bahwa dia hancur karena komentar kebencian. Dia berkata, “Jika aku menunjukkannya, orang-orang akan mengatakan bahwa aku lemah. Aku juga tidak ingin para fans melihatku sedih dan lemah.”
Tonton video penampilan Yoon Jisung selengkapnya di bawah ini!
Sumber: (1)