Kamis, Mei 2, 2024

Latest Posts

12 KPOP Idol Pria yang Akan Debut Sebagai Aktor di Paruh Kedua 2021 (Part 2)

Pada bagian pertama sebelumnya sudah kita bahas siapa saja KPOP idol pria yang akan debut sebagai aktor di drama. Selanjutnya masih ada deretan idol pria lain yang siap memperlihatkan bakat akting mereka melalui web drama.

Selain K-drama, web drama pun tak kalah mendapat perhatian dari penonton. Menariknya, tak jarang para idol mendapat kesempatan debut akting melalui berbagai serial web drama.

Berikut ini merupakan lanjutan part kedua untuk daftar KPOP idol pria yang siap debut sebagai aktor di paruh kedua tahun 2021.

6. Kang Daniel — “Our Police Class”

Idol satu ini sepertinya akan semakin bersinar di tahun 2021. Kang Daniel sebelumnya dikabarkan akan siap debut akting di tahun ini. Menariknya, ia akan debut di serial drama dari Disney+!

Kang Daniel disebutkan sedang dalam diskusi untuk memerankan mahasiswa baru di Police University. Karakter dalam peran Kang Daniel untuk “Our Police Class” digambarkan sebagai sosok manly dan loyal. Sangat sesuai bukan dengan image Kang Daniel?

Meski masih dalam tahap diskusi, penggemar sangat menunggu-nunggu debut Kang Daniel sebagai aktor di tahun ini.

7. ‘BAE173’ Han Gyul — “Love in Black Hole”

Han Gyul dari BAE173 pun akan debut sebagai aktor di tahun ini. Ia akan berperan di web drama “Love in Black Hole.

Untuk debut aktingnya ini Han Gyul akan memerankan seorang mahasiswa periang bernama Taeyang. “Love in Black Hole” juga menjadi salah satu web drama paling dinanti penayangannya tahun ini.

8. ‘SF9’ Jae Yoon — “Love in Black Hole”

Jae Yoon siap menyusul kesuksesan member SF9 lain, Rowoon di dramaland. Ia dipastikan akan debut sebagai aktor di web drama “Love in Black Hole.”

“Love in Black Hole” sebenarnya bukan penampilan akting pertama Jae Yoon. Idol ini sudah pernah membintangi web drama SF9, “Click Your Heart.” Selain itu di tahun 2020 kemarin, Jae Yoon juga tampil di web drama “Was It Love.”

Walau begitu, “Love in Black Hole” tetap ditunggu-tunggu sebagai debut akting resmi Jae Yoon sebagai aktor.

9. ‘DAY6’ Wonpil — “Best Mistake 3”

Wonpil dari DAY6 akhirnya akan debut sebagai aktor! Vokalis ini sedang dalam diskusi untuk menjadi salah satu pemeran baru di musim ketiga web drama “Best Mistake.”

Di web drama yang juga berjudul “When I Fell In Love With The Bullies” ini Wonpil digadang-gadang akan memerankan karakter mahasiswa sebuah universitas yang tampan dan juga pintar.

10. ‘CIX’ Hyunsuk — “Best Mistake 3”

Karakter lain yang akan hadir di web drama “Best Mistake 3” akan diperankan oleh Hyunsuk. Member boy group CIX ini sudah dipastikan akan memerankan karakter mahasiswa dengan sifar ceria di “When I Fell In Love With The Bullies.”

Tak sabar bukan menunggu debut Hyunsuk sebagai aktor?

11. ‘CIX’ Bae Jinyoung — “@Account Has Been Deleted”

Tidak hanya Hyunsuk, member CIX lain Bae Jinyoung pun akan debut sebagai aktor di tahun ini. Bae Jinyoung akan berperan di web drama produksi WHYNOT Media, “@Account Has Been Deleted.”

Untuk web drama ini, Bae Jinyoung akan memerankan karakter siswa paling populer di sekolah SMA. Debut akting KPOP idol pria satu ini pun menjadi salah satu paling diantisipasi. “@Account Has Been Deleted” diumumkan akan tayang bulan November depan.

12. ‘SF9’ Youngbin — “Bubble-Up”

Youngbin akan menyusul Jae Yoon untuk debut sebagai aktor. Idol populer ini akan debut melalui web drama “Bubble-Up.”

Seperti juga Jae Yoon, Youngbin sebelumnya sudah berakting di “Click Your Heart” dan “Was It Love” pada tahun 2020. 

Untuk “Bubble-Up”, Youngbin akan berperan sebagai mahasiswa jurusan Ekonomi yang juga menjadi salah satu kreator kanal penyiaran diantara dua universitas yang saling bersaing.

Source: kpopmap.com

Latest Posts

Don't Miss