Jumat, April 26, 2024

Latest Posts

Ini Dia Alasan-alasan Kenapa Kamu Nggak Boleh Ngelewatin Drama “Your House Helper”!

Drama Rabu-Kamis dari KBS2, Your House Helper, tengah menyita perhatian penikmat drama Korea. Drama yang diadaptasi dari webtoon ini memiliki cerita yang unik banget, yaitu tentang seorang asisten rumah tangga profesional yang tinggal di sebuah rumah beberapa cewek. Nggak hanya membersihkan rumah, tapi ia juga cukup ahli untuk membersihkan kekalutan dalam hidup mereka. Selain plot cerita yang unik, berikut ini lah 3 alasan lagi kenapa drama ini menarik banget buat ditonton!

Karakter-karakter yang realistis dan relatable dengan tanpa ada yang antagonis

Drama yang realistis dan relatable dengan kehidupan selalu memiliki daya tarik yang tak terbantahkan. Penonton nggak dibuat untuk berangan-angan dengan segala kehaluan kejadian nggak masuk akal maupun karakter yang sempurna, namun diajak untuk menemukan bagian dari diri mereka dalam drama ini. Seperti saat karakter Im Da Young (WJSN’s Bona) yang memilih untuk terus bekerja, bahkan saat dia udah nggak mampu lagi, karena nggak ada pilihan lain demi dia bisa mempertahankan rumahnya, atau saat Yoon Sang Ah (Go Won Hee) menemukan Kwon Jin Gook (Lee Ji Hoon), yang mencintainya seperti apa adanya. Selain itu, nggak ada karakter antagonis dalam ini dan penonton pun nggak perlu dibuat kesal karenanya. Drama yang sungguh menenangkan jiwa!

Ada tips-tips bermanfaat soal bersih-bersih!

Ji Woon sebagai asisten rumah tangga atau disebut sebagai Guru Kim, berbagi tips bersih-bersih yang nggak hanya berguna untuk pekerjaan rumah tangga, tapi juga membersihkan debu dari hati orang-orang. Ji Woon pun berbagi saran yang sesuai dengan kebutuhan setiap individu.

Nontonin Ji Woon bersih-bersih dan memilah-milah sesuatu jadi pemandangan nyaman dan nagih banget buat ditonton lo! Seperti saat dia membersihkan kamar mandi atau kulkas, rasanya jadi pengen ikut-ikutan buat bersihin punya kita sendiri ~

Menggunakan pekerjaan rumah tangga untuk membawa perubahan

Ji Woon percaya bahwa membuka jendela ruangan dan membiarkan udara segar untukmasuk adalah langkah pertama dalam pembersihan. Yup, menurutnya tindakan kecil ini bisa dapat mengubah rumah, dan itu sama halnya dengan manusia.

Membersihkan dan menyortir berbagai hal membawa kekuatan seseorang lebih dari yang diharapkan. Da Young, Sang Ah, dan Han So Mi (Seo Eun Ah) kembalii lagi jadi teman serumah, dan Ji Woon lah yang membuatnya terjadi. Hal ini nggak mungkin terjadi bila mereka tetap tinggal di rumah dan kehidupan yang berantakan. Segalanya tiba-tiba menjadi baik saat Ji Woon membuka jendela dan mulai membersihkan ruangan yang berantakan itu.

Nah, masih ragu lagi buat nonton Your House Helper?

Baca juga: 5 Drama Korea Tayang Agustus 2018

Latest Posts

Don't Miss