Rabu, April 17, 2024

Latest Posts

Jangan Kelewatan! 5 Serial K-drama Terbaru yang Tayang Perdana Akhir Pekan Ini

Akhir pekan ini, sederet serial K-drama terbaru siap hadir menemani. Mulai dari K-drama dengan genre romansa, thriller, hingga kriminal aksi akan hadir menghibur di dramaland. Pastikan kalian tidak kelewatan penayangan perdananya ya!

Bulan September ini, deretan serial K-drama terbaru siap menghibur. Beberapa judul drama bahkan sudah dinanti-nantikan penonton sejak pengumuman penayanganya. Pada akhir pekan ini saja terdapat 5 K-drama terbaru yang tayang perdana.

Agar tidak kelewatan, berikut ini merupakan 5 serial K-drama terbaru yang tayang di akhir pekan ini.

1. “Yumi’s Cells”

K-drama adaptasi webtoon ini menjadi salah satu paling ditunggu-tunggu. “Yumi’s Cell” diangkat dari webtoon berjudul sama dan mengusung genre psychological romance dengan twist menarik.

Diperankan oleh Kim Go Eun, Ahn Bo Hyun, Lee Yu Bi, Park Ji Hyun, serta ‘GOT7’ Jinyoung dan ‘SHINee’ Minho, “Yumi’s Cell” memadukan animasi 3D ke dalam drama. Penonton disuguhi cerita tentang Yumi, seorang pegawai kantoran dengan berbagai permasalahan dalam hidupnya. Menarinya, sudut pandang cerita disampaikan melalui The Cell, sel-sel di dalam otak Yumi.

“Yumi’s Cell” tayang setiap hari Jumat dan Sabtu, pukul 22:50 KST.

2. “One the Woman”

Penggemar drama “Penthouse” dan sedang mencari tontonan seru lain? “One the Woman” patut dilirik. Drama dengan genre komedi romantis ini digadang-gadang menghadirkan keseruan tersendiri di layar kaca. Salah satunya melalui plot dan jalan cerita yang sangat menarik.

“One the Woman” mengisahkan tentang seorang Jaksa, Jo Yeon Joo yang kehilangan ingatan. Menariknya, Jo Yeon Joo tidak diceritakan sebagai jaksa yang jujur. Keadaan menjadi semakin rumit saat Jo Yeon Joo menukar kehidupannya dengan seorang doppelganger, yang rupanya menantu konglomerat.

Drama yang dibintangi oleh Lee Sang Yoon, Honey Lee, Jin Seo Yeon, dan Lee Won Keun ini tayang setiap Jumat dan Sabtu pukul 10 malam waktu setempat.

3. “Squid Game”

Serial K-drama terbaru yang merupakan Original Shows dari Netflix ini juga menjadi salah satu paling ditunggu. “Squid Game” mengusung genre thriller, mengenai sebuah permainan survival dengan berbagai tantangannya.

Peserta dalam drama ini hanya harus bertahan hidup. Nantinya mereka akan mendapatkan 45.6 miliar Won! Dibintangi oleh Lee Jung Jae, Park Hae Soo, Heo Sung Tae, Wi Ha Joon, Kim Joo Ryung, dan Jung Ho Yeon, “Squid Game” tayang perdana pada 17 September kemarin.

4. “The Veil”

Drama dari penulis skenario Park Seok Ho, yang memenangkan 2018 MBC Drama Screenplay Contest ini menjadi salah satu yang tidak boleh kelewatan. “The Veil” menceritakan tentang Han Ji Yuk, agen NIS (National Intelligence Service) yang kembali setelah satu tahun menghilang. Ia bertekad menyingkap tabir rahasia dan siapa yang menyebabkan dirinya menghilang.

Tayang setiap hari Jumat dan Sabtu pukul 10 malam waktu setempat, “The Veil” memadukan genre aksi dengan kriminal dan spy. Drama ini dibintangi oleh Namgoong Min, Park Ha Sun, Kim Ji Eun, Kim Byung Gi, Jang Young Nam, dan Lee Kyung Young.

5. “Love in Black Hole”

Ingin tontonan yang lebih ringan, meski tidak kalah menarik? Serial K-drama terbaru dari Big Picture Mart ini wajib ditonton. “Love in Black Hole” tayang perdana secara online pada 17 September kemarin. Nantinya episode baru akan diunggah setiap hari Jumat dan Minggu pukul 6 sore waktu setempat.

“Love in Black Hole” diperankan oleh sederet idol-aktor populer. Diantaranya ‘WJSN’ Seola, ‘SF9’ Jaeyoon, ‘BAE173’ Hangyul dan Doha, serta ‘DIA’ Ki Huihyeon. Drama fantasi dan romansa ini menceritakan tentang seorang gadis yang tiba-tiba mendapatkan surat cinta dari lubang misterius di langit-langit. Ia lantas memulai pencarian siapa pengirim surat tersebut.

 

 

Source: Koreaboo

Latest Posts

Don't Miss