Kamis, Mei 2, 2024

Latest Posts

Berhati Malaikat, 6 Selebriti Korea Ini Adopsi Anjing Terlantar

Meningkatnya jumlah hewan peliharaan yang ditelantarkan di Korea Selatan akhir-akhir ini, membuat pemerintah mempromosikan adopsi hewan terlantar dengan memperkenalkan kebijakan yang memberikan subsidi bagi individu yang mengadopsi anjing terlantar. Dengan demikian semakin banyak masyarakat yang mengadopsi anjing terlantar termasuk beberapa selebriti Korea berikut ini.

Rose BLACKPINK

Pada bulan Desember tahun lalu, Rose mengungkapkan di Instagram-nya bahwa dia mengadopsi seekor anjing Anjing yang dia beri nama Hank itu adalah seekor anjing terlantar bernama “Mir” di Gangneung, penampungan Provinsi Gangwon. Sebelumnya dia sakit dan dirawat di rumah sakit selama tiga bulan hingga akhirnya diadopsi oleh Rose.

Momo TWICE

Pada tanggal 21, Momo memposting beberapa foto anjingnya di Instagram resmi TWICE, yang mengatakan bahwa dia baru mengadopsi seekor anjing terlantar. Momo, yang menamai anjingnya tersebut “Dobby,” berkata, “Aku sangat khawatir karena Dobby adalah anjing terlantar, tapi dia baik-baik saja dan akrab dengan Boo.”

Jo Seung Woo

Pada tanggal 22, berita tentang aktor Jo Seung Woo yang mengadopsi anjing terlantar dikabarkan. Penampungan hewan terlantar di Goseong-gun, Gyeongsangnam-do, mengatakan di Instagram resminya bahwa Jo Seung Woo mengadopsi seekor anjing yang telah lama berada di penampungan dan akan mati karena eutanasia.

Moon Byul MAMAMOO

Moon Byul juga menyambut seekor anjing terlantar sebagai keluarganya pada Desember tahun lalu. Sebuah bekas kafe adopsi anjing di Pocheon, Provinsi Gyeonggi, mengatakan di Instagram bahwa salah satu anjing mereka diadopsi oleh Moon Byul. Mereka mengungkapkan bahwa anjing yang diadopsi Moon Byul tinggal di dalam kandang selama dua tahun karena dia sangat diabaikan.

Lee Ki Woo

Aktor Lee Ki Woo juga mengungkapkan di Instagram-nya bahwa ia mengadopsi seekor anjing terlantar. Lee Ki Woo mengungkapkan rasa cintanya kepada anjingnya, dengan mengatakan, “Aku sangat senang bisa bertemu denganmu sebelum cuaca menjadi sedingin ini.” Aktor tersebut juga mendorong para fansnya untuk mengadopsi daripada membeli anjing dengan menulis, “Adopsi, jangan membeli.”

Kim Young Hee

Komedian Kim Young Hee dan suaminya, pemain baseball Yoon Seung Yeol, juga merawat seekor anjing terlantar. Pada 9 Desember tahun lalu, ia berkata di Instagram-nya, “Ivy ditinggalkan karena menjadi anjing campuran, tapi dia menjadi bagian dari keluargaku. Dia dipanggil Gamja (kentang) selama beberapa hari, tapi ibuku mengganti namanya menjadi Golden karena sulit memanggilnya.”

Sumber: 1)

Latest Posts

Don't Miss